Ni Putu Panca Dewi (Musik Motivator Belajarku)
Di dunia ini tidak ada yang tak menyukai musik. Musik merupakan salah satu kebutuhan jasmani manusia. Musik dapat mengekspresikan seseorang yang tengah dilanda perasaan sedih, senang, maupun galau....
Hal itulah yang diutarakan siswi SMAN 2 Semarapura yang sering disapa Panca. Gadis berkulit putih yang memiliki nama lengkap Ni Putu Panca Dewi Savitri ini mengungkapkan, mendengarkan musik sangat bermanfaat, bahkan bisa menambah konsentrasi belajar.
Tidak hanya sebagai sarana penghilang sepi, musik ternyata juga bisa menjadi vitamin tambahan bagi aktivitas belajar. “Setiap saya belajar pasti sambil mendengarkan musik. Karena dari mendengarkan musik, bisa merubah mood belajar menjadi lebih baik,” ungkap gadis kelahian Dawan, 22 Juni 1995 ini.
Musik selalu menemani Panca setiap kali belajar. Alhasil, berkat kerja keras dan giatnya dalam belajar, alumni SMPN 1 Dawan ini telah berhasil menorehkan banyak prestasi, baik prestasi akademik maupun non-akademik. Salah satu prestasi membanggakan yang telah Panca raih yaitu berhasil menjadi juara 1 siswa berprestasi tingkat Kabupaten tahun 2012.
Lantas, apa resep rahasia yang dimilikinya hingga mampu menorehkan banyak prestasi? Ditanya demikian, putri dari Drs. I Wayan Kundra ini mengatakan, tak memiliki resep belajar yang khusus. Panca mengaku, cara belajarnya cukup dengan cara memahami konsep sebelum belajar, serta suasana harus dibuat nyaman dan rileks. “Belajar jangan dijadikan beban, tetapi kebiasaan. Kalau jenuh, otak bisa direfresh dengan ngedengerin musik,” jelasnya.
Tidak hanya sukses di ajang pemilihan siswa berprestasi saja, gadis bertubuh jangkung ini juga menorehkan hasil gemilang dalam Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat kabupaten tahun 2012. Dalam OSN tersebut, Panca tercatat mampu meraih medali emas di bidang Fisika. “Saya menyukai Fisika karena Fisika itu seru, Gasing, dan bisa melatih logika kita,” tegas dara yang bercita-cita menjadi pramugari ini.
Selain jago dibidang Fisika, remaja putri yang mengidolakan Afgan ini juga piawai dibidang jurnalistik. Buktinya, bersama Smadara Journalism Team (SMAR’T), dia berhasil memboyong piala juara 2 lomba mading koran Renon SMA/SMK se-Bali tahun 2011. Tak hanya itu, dalam lomba Kording FK Unud tahun 2011, Panca berhasil meraih penghargaan sebagai penulis Laput terbaik.
Prestasi-prestasi yang telah ia raih, tak pernah lepas dari musik yang telah menemaninya dalam belajar. Namun, suatu keberhasilan juga tak pernah luput dari dukungan serta motivasi dari orang tua. “Saya sangat berterimakasih atas motivasi dan support yang telah orang tua saya berikan, saya harap bisa membalas semua kebaikannya dengan cara berprestasi,”ujarnya. (ern/eny)